Mantan Penyanyi Cilik Puput Novel Meninggal Dunia, Ini Sederet Perjalanan Kariernya – Liputan Online Indonesia

liputanbangsa.com Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Mantan penyanyi cilik Putri Zizi Novianti atau yang akrab disapa Puput Novel meninggal dunia.

Kabar duka meninggalnya artis multitalenta itu dikabarkan pihak manajemen Ruli Siahaan.

Puput dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (8/9/2024) sekitar pukul 18.24 WIB dalam usia 50 tahun.

“Telah meninggal dunia artis cantik dan baik hati Mbak Puput Novel dalam usia 50 tahun,” ujar Ruli dalam keterangannya, Minggu (8/9/2024).

Belum diketahui penyebab dan lokasi Puput Novel meninggal dunia. Ruli hanya meminta agar apabila Puput ada kesalahan dan khilaf tolong diberikan pintu maaf.

Meninggalnya Puput Novel juga dikabarkan oleh artis Vonny Cornellya melalui akun X (Twitter) miliknya.

Innalillahi wa innaillaihi rojiun…,” tulis Vonny Cornellya, Minggu (8/9/2024).

Selamat jalan mba Puput Novel. Semoga husnul khatimah. Mendapat tempat terbaik disisi Allah SWT, dilancarkan jalan menuju surgaNya,” sambung doa.

Vonny Cornellya mendoakan untuk keluarga Puput Novel untuk tetap selalu diberi kekuatan.

Keluarga dan sahabat diberikan kekuatan, ketabahan, keikhlasan. Aamiin YRA,” tutup dia.

Duka mendalam juga dirasakan rekan-rekan Puput Novel di dunia musik, salah satunya adalah Ita Purnamasari.

“Innalillahi waiinailaihi rojiun. Turut berduka cita mendalam, semoga husnul khotimah. Amin,” tulis Ita Purnamasari di kolom komentar unggahan instagram Puput Novel.

Puput Novel diketahui seorang penyanyi, pemeran, dan presenter.

Puput memiliki darah seni dari orang tuanya mulai terjun ke dunia hiburan sebagai penyanyi sejak masih anak-anak pada era 1970-an.

Karier Puput Novel yang panjang dan gemilang menjadikannya salah satu ikon penyanyi cilik di masanya.

Dia tidak hanya berkarier sebagai penyanyi, tapi juga melebarkan sayap ke dunia akting, sinetron, bahkan iklan.

Puput mencatat prestasi dengan merilis 36 album rekaman, yang terdiri dari 28 album cilik dan 8 album remaja hingga dewasa.

Bukan cuma bernyanyi, Puput juga membintangi beberapa film dan sinetron. Salah satu perannya yang ikonik adalah dalam sinetron Keluargaku Sorgaku.

Ia bahkan pernah membintangi iklan-iklan besar seperti Head & Shoulders dan Promag bersama aktor Deddy Mizwar. Sederet penghargaan pun telah diraihnya, termasuk empat Golden Record karena penjualan album yang luar biasa.

Memiliki darah seni dari keluarganya, Puput juga pernah mewakili Indonesia di ajang Asia Bagus di Singapura, yang semakin memperkokoh namanya di industri musik dan hiburan.

Meski sempat vakum, Puput tidak pernah benar-benar meninggalkan dunia musik. Pada 2014, ia kembali dengan band religi bernama TOPGAN Band, menunjukkan bahwa kecintaannya pada musik tetap kuat meski usia terus bertambah.

Kepergian Puput Novel meninggalkan banyak kenangan bagi penggemarnya yang tumbuh besar bersama lagu-lagu dan karya-karyanya.

Jenazah Puput saat ini disemayamkan di rumah duka kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dan rencananya akan dimakamkan hari ini.

 

(ar/lb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *