DPRD Jateng Raih Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2023 – Liputan Online Indonesia

JAKARTA, liputanbangsa.com DPRD Provinsi Jawa Tengah kembali meraih penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Kemen LHK).

Penghargaan ini mencerminkan kepedulian dan komitmen DPRD Jateng terhadap kelestarian lingkungan.

Dalam acara penganugerahan, Menteri LHK, Siti Nurbaya Bakar, menjelaskan bahwa Nirwasita Tantra merupakan penghargaan untuk kepala daerah yang memiliki visi dan kemampuan dalam pengelolaan lingkungan hidup yang berkelanjutan.

Kepemimpinan yang demikian mampu menciptakan kebijakan lingkungan yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Keberhasilan dalam agenda lingkungan memerlukan dukungan dari DPRD. Oleh karena itu, saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada DPRD dan kepala daerah yang menerima penghargaan ini bersama-sama,” ungkap Menteri Siti.

Ketua DPRD Provinsi Jateng, Sumanto, menyatakan rasa syukurnya atas penghargaan yang diberikan oleh Kemen LHK.

Ia juga mengajak semua Anggota Dewan dan masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan menjadikannya sebagai faktor penting untuk masa depan.

“Dengan demikian, arah kebijakan dan anggaran di masa depan harus berfokus pada isu-isu lingkungan hidup. Apa yang kita lakukan hari ini akan berpengaruh pada masa depan bangsa. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menjaga dan melestarikan lingkungan agar kehidupan tetap seimbang,” pesan Sumanto. (Adv-Anf)

 

(lb/lb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *