Bocoran Seleksi CPNS 2023 Supaya Lolos – Liputan Online Indonesia

liputanbangsa.comPendaftaran untuk menjadi ASN sebentar lagi akan dibuka.

Tepatnya, pada tanggal 17 September 2023 melalui satu portal khusus yang telah disiapkan sebelumnya.

Pemerintah melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) tidak hanya membuka lowongan untuk perekrutan calon ASN.

Namun juga tersedia lowongan untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Untuk melaksanakan seluruh proses kegiatan, BKN telah menggandeng instansi lain yang ahli di bidangnya.

Pihak tersebut, diantaranya Peruri sebagai penyedia elektronik materai.

Ada Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) untuk monitoring infrastruktur dan keamanan teknologi informasi.

Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Teknologi (BAKTI) juga digandeng BKN untuk menyediakan jaringan komunikasi data penyelenggaraan.

cpns
BKN: Pembukaan Rekrutmen CPNS 2023 Terancam Gagal Terlaksana.Foto:dok.suckof.blogspot.com

Tidak hanya itu, BKN melakukan integrasi kebutuhan seleksi dengan Kementrian.

Diantaranya untuk kebutuhan tenaga guru dengan data Dapodik Kemendikbud.

Dan kebutuhan tenaga kesehatan dengan SISDMK dari Kemenkes.

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (BKN) Suharmen memberikan bocoran lolos pendaftaran CPNS di portal SSCASN pada 17 September 2023 nanti.

Ia mengatakan jika seluruh peserta calon ASN harus membuka akun baru setelah tanggal pendaftaran dibuka.

“Seluruh calon pelamar diwajibkan membuat akun baru di portal,” katanya pada media.

Hal ini berlaku bagi siapapun, baik pelamar yang sudah pernah mengikuti seleksi di tahun-tahun sebelumnya atau pelamar baru.

Selain itu, Suharmen menegaskan agar peserta membaca semua persyaratan yang dibutuhkan di instansi yang dilamar.

Termasuk persyaratan administrasi umum dan syarat lain sebagai tambahan yang dibutuhkan untuk bidang tertentu.

Ia menghimbau agar calon ASN terus mengikuti perkembangan informasi seleksi lewat kanal resmi pemerintah.

“Mengikuti perkembangan informasi seleksi melalui kanal informasi resmi pemerintah,” ujarnya.

Dengan demikian, potensi untuk lolos menjadi ASN akan semakin besar dengan mengikuti tahapan dan proses yang ada.

 

(ar/lb)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *