Cara Buat Puding Biskuit Marie Regal yang Lembut, Cocok untuk Anak-anak Juga! – Liputan Online Indonesia

liputanbangsa.comLembutnya puding berlapis cokelat yang manisnya pas akan menemani harimu bersama keluarga.

Makanan penutup ini ternyata sangat disukai anak-anak karena manisnya pas dan ada kehadiran si biskuit yang enak banget.

Seperti apa sih cara membuat puding marie yang satu ini? Resep sangat mudah dari Tastemade Indonesia.

Tidak sulit, yuk kita coba eksekusi!

Bahan-bahan yang diperlukan :

Lapisan Pertama

600 ml air
1 bungkus agar-agar
6 sdm gula pasir
1 bungkus biskuit Regal

Lapisan Kedua

100 gr mentega
5 buah kuning telur
½ kaleng susu kental manis
5 sdm gula pasir
500 ml air putih
1 bungkus agar-agar

Lapisan Ketiga

600 ml air
3 sdm bubuk coklat
10 sdm gula pasir
1 bungkus agar-agar

 

Cara Pembuatan :

  1. Siapkan wadah, susun biskuit regal pada dasar cetakan, susun searah.
  2. Masak air, agar-agar dan gula pada bahan lapisan pertama, tuang ke dalam susunan biskuit regal.
  3. Masak lapisan kedua yakni lelehkan mentega terlebih dahulu kemudian campur dengan kuning telur dan susu kental manis, aduk rata.

Masak air, gula dan agar-agar. Masukkan perlahan-lahan campuran kuning telur dan mentega sambil terus diaduk hingga mendidih.

  1. Saring dan tuang lapisan kedua diatas lapisan pertama.
  2. Masak semua bahan puding lapisan ketiga sambil terus diaduk sampai mendidih, kemudian angkat dan saring.
  3. Tuang lapisan ketiga diatas lapisan kedua.
  4. Diamkan beberapa saat sampai memadat dan siap untuk dipotong.
  5. Setelah memadat, potong puding sesuai selera.

Selamat mencoba!

 

(ar/lb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *