Mengenal Lebih Dekat Niena Kirana, Istri Menpora Termuda Indonesia Dito Ariotedjo – Liputan Online Indonesia

dito ariotedjoMengenal Lebih Dekat Niena Kirana, Istri Menpora Termuda Indonesia Dito Ariotedjo. Foto: dok.cnnindonesia.com

liputanbangsa.com – Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau yang sering disapa Dito Ariotedjo resmi menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia. Dito yang berusia 32 tahun ini disebut sebagai menteri termuda di Indonesia.

Ada sosok wanita yang mencuri perhatian publik pada saat pelantikan Dito sebagai Menpora baru Kabinet Indonesia Maju yang menggantikan Zainuddin Amali dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024

Saat dilantik menjadi Menpora, diketahui Dito ditemani oleh sang istri Niena Kirana Riskyana Fuad atau Niena yang ikut mendampingi. Ia terlihat mengenakan kebaya warna putih.

dito ariotedjo
Niena Kirana Riskyana Fuad, istri Dito Ariotedjo saat menemani suaminya pada pelantikan Menpora. Foto: dok.cnnindonesia.com

Namun sosok Niena ini membuat publik penasaran karena tidak banyak informasi mengenai dirinya yang tersebar di jagat maya.

Untuk mengenal lebih dekat dengan Niena, simak informasinya di bawah ini.

Profil Niena 

Istri Menpora Dito Ariotedjo itu diketahui bernama Niena Kirana Riskyana Fuad. Ia lahir pada 30 Agutus 1992 yang berarti pada tahun ini dirinya berusia 30 Tahun.

Niena sendiri bukan dari kalangan biasa, ia adalah anak dari politisi Partai Golkar, Fuad Hasan Masyhur. Sang ayah diketahui menjabat sebagai Ketua DPP Partai Golkar.

dito ariotedjo
Potret Niena Kirana Riskyana Fuad bersama Dito Ariotedjo. Foto: dok.Instagram@ditoariotedjo

Kehidupan Niena dan Dito

Niena dan Dito menikah pada 31 Maret 2018. Keduanya menikah dengan tema pernikahan dua adat, yakni adat Jawa dan adat Sulawesi Selatan.

Hal tersebut terungkap saat potret perayaan ulang tahun sang istri yang sempat dibagikan Dito di akun Instagramnya @ditoariotedjo, lengkap dengan ucapan manis nan romantis.

“Ulang tahun perdana sebagai istriku @nienakr. Happy birthday my life @nienakr, Enjoy ur very mysterious surprise,” tulis Dito pada 30 Agustus 2018.

“Akad Nikah dan Resepsi, 31 Maret 2018. Izinkan saya berbagi beberapa momen pada hari paling bahagia dan penting dalam hidup saya. Pada hari inilah penantian terbesar dalam hidup saya datang, dimana saya sejak hari ini kedepan akan berbagi hidup dengan wanita pilihan saya, sang “urgent”,” tulis Dito dalam unggahan lainnya pada 2 April 2018.

Diketahui dari kanal Youtube Menjadi Manusia, Dito menjelaskan momen pertemuan dia dan istrinya itu. Dito mengatakan jika awal pertemuannya dengan Niena berlangsung di sebuah kafe di kawasan Jakarta Selatan. Dari situ hubungan keduanya berlanjut hingga Dito memberanikan diri untuk melamar Niena di depan Kakbah. Momen itu juga dianggap Dito sebagai momen bahagia yang tak akan pernah terlupakan.

“Momen bahagia paling diingat itu ngelamar di depan Kakbah, itu satu duniawi satu surgawi, mendapatkan calon istri yang sesuai dengan pilihan dan keinginan,” ungkap Dito dalam video tersebut.

Dari pernikahan keduanya, meereka telah dikaruniai seorang putri bernama Sadia Kiera Nadashana Nandito atau biasa disapa Sadia.yang lahir pada 2 Januari 2020.

dito ariotedjo
Momen Dito dan Niena saat kelahiran anak mereka Sadia Kiera Nadashana Nandito. Foto: dok.Instagram@ditoariotedjo

Potret hangat dan romantis keluarga kecilnya pun kerap dibagikan di Instagram. Dito mengaku selama pernikahan mereka, Niena merupakan sosok wanita yang sabar.

“Karakternya yang paling aku suka, dia sabar,” ucap Dito.

Belum diketahui pasti apa pendidikan Niena, sebab dia tidak banyak informasi mengenai dirinya, bahkan akun Instagram miliknya, @nienakr saja bersifat privat.

Sebagai informasi, Dito juga dikenal sebagai pengusaha dan salah satu usahanya adalah mendirikan biro perjalanan haji dan umrah PT Maktour Indonesia.  Tak heran jika pernikahan keduanya dihadiri tokoh-tokoh masyarakat seperti Anies Baswedan hingga Muhammad Quraish Shihab

Sementara itu, Dito Ariotedjo lahir pada 25 September 1990 di Jakarta. Dito mulai merambah dunia politik dengan menjadi kader Partai Golkar. Saat di Golkar, Dito terlibat dalam organisasi kepemudaan sayap partai, Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI).

(heru/lbi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *