Ed Sheeran akan Konser di Jakarta, Siap-siap Catat Jadwalnya! – Liputan Online Indonesia

JAKARTA, liputanbangsa.com Para penggemar Ed Sheeran patut berbahagia, pasalnya penyanyi berusia 32 tahun tersebut akan hadir di Indonesia.

Penyanyi yang terkenal dengan single hits Shape of You ini menggelar konser di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada 2 Maret 2024.

Harga tiket sudah disampaikan melalui promotor resmi, PK Entertainment, mulai dari Rp 900 ribu.

Selain menyanyi, Ed Sheeran produktif menulis lagu dengan beragam genre; folk, rock, R&B, pop, hip-hop.

Tercatat, ia bersama Johnny McDaid, Steve Mac dan Jenna Andrews menulis lagu Permission to Dance yang dinyanyikan oleh boyband asal korea, BTS.

Ed Sheeran juga menciptakan lagu untuk One Direction, boyband asal Inggris, dengan judul Little Things.

Baik Permission to Dance maupun Little Things, pernah menjadi top hits di berbagai negara.

Selain menciptakan lagu, Ed Sheeran juga sering berkolaborasi dengan banyak musisi.

Berikut beberapa kolaborasi Ed Sheeran bersama musisi lain pada lagu yang ada di albumnya.

  1. I Don’t Care (with Justin Bieber) didengar 1,7 juta di platform Spotify pada album No.6 Collaborations Project (2019).
  2. Beautiful People (feat. Khalid) didengar 1,3 juta di platform Spotify pada album No.6 Collaborations Project (2019).
  3. The Joker and The Queen (feat. Taylor Swift) didengar 150 ribu di platform Spotify pada album = (Tour Edition) (2022).
  4. Bad Habits (feat. Bring Me The Horizon) didengar 59 ribu di platform Spotify pada album = (Tour Edition) (2022).
  5. Little Lady (feat. Mikill Pane) didengar 27 ribu di platform Spotify pada album No.5 Collaborations Project (2011).

Ed Sheeran merupakan salah satu musisi asal Inggris yang sukses hingga saat ini.

Musik yang dibuatnya mengikuti perkembangan jaman dan berevolusi sehingga membuat penggemarnya semakin banyak.

 

(ar/lb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *