Mall Baru The Park Semarang, Hadirkan 120 Gerai dengan Berbagai Barang Branded, Hiburan, dan Kuliner Bagi Pengunjung – Liputan Online Indonesia

the parkMall Baru The Park Semarang, Hadirkan 120 Gerai dengan Berbagai Barang Branded, Hiburan, dan Kuliner Bagi Pengunjung - Liputan Online Indonesia. Foto: dok.kompas.com

SEMARANG, liputanbangsa.com Mall The Park Semarang, pusat perbelanjaan yang digadang-gadang sebagai mall terbesar dan paling modern di Semarang ini siap menjadi sarana hiburan bagi masyarakat.

Resmi dibuka pada Kamis, 16 Maret 2023, pusat perbelanjaan The Park Semarang ini dibangun dengan skema joint venture antara pengembang pusat perbelanjaan terbesar di Indonesia NWP Property, dengan pengembang properti PT Putra Wahid Land.

Terletak di pinggiran kota, pengunjung akan disuguhkan panorama yang hanya bisa didapatkan jika mengunjungi The Park Mall, yakni penempatan di teras di sisi selatan dan timur gedung.

Disebut sebagai pusat perbelanjan terbesar di kota Semarang, The Park Mall mempunyai lebih dari 120  meliputi gerai lokal, nasional, bahkan, internasional.

Mall Baru The Park Semarang, Hadirkan Berbagai Barang Branded, Hiburan, dan Kuliner Bagi Pengunjung – Liputan Online Indonesia. Foto: dok.suaramerdeka.com

Gerai tersebut diisi oleh para tenant hingga mencapai 60% keseluruhan. Beberapa tenant yang dapat didatangi pengunjung ketika ingin berbeanja, yakni ada Matahari Department Store, H&M, Lulu Hypermarket, Marks & Spencer, dan Mango, seperti dilansir dari akun Instagram @thepark.semarang.

Sementara itu, pengunjung juga tak perlu merasa risau anak-anak akan merasa bosan ketika mengunjungi The Park Mall, karena mall ini juga menghadirkan Cinema XXI, Fun World, Happy Time. Mega Sport Stations juga hadir pada mall ini.

Jika anda suka mengoleksi produk dari berbagai brand ternama, tak ada salahnya mengunjungi The Park mall, karena mall ini menyediakan brand ternama seperti Max Fashion, Minimal, Charles & Keith, Pedro, Levi’s, MOC, dan Manzone.

Beberapa gerai lain yang tersedia pada mall ini adalah Gingersnaps, Mothercare, ELC, Kidz Station, Mr.DIY, Frank&Co, The Palace, Birkenstock, Staccato, Sociolla, Marhen J, dan Pedro.

Adapun iBox, Samsung, Urban Republic, Puma, Adidas, New Era, Mr. DIY, Nobby, Debiuryn, Havaianas, dan Fit Flop.

Setelah berbelanja dan menemani anak bermain, mengisi asupan kuliner adalah hal yang tepat. Mall ini memiliki tenant food & beverages (F&B), diantaranya Kimukatsu, Solaria, Pepper Lunch, Golden Lamian, Tong Tjie Tea House, JCo, Mako, dan berbagai kuliner dari pengusaha lokal.

Dalam memberikan kenyamanan bagi para pengunjung, The Park Semarang menghadirkan fasilitas parkir yang luas hingga memiliki kapasitas 1.200 unit kendaraan.

Berlokasi di Jalan Madukoro, Kecamatan Semarang Barat, The Park Semarang dapat dikatakan sebagai pusat perbelanjaan yang memiliki lokasi strategis. Ha itu karena bertempat di lintasan jalur utama Bandara Jenderal Ahmad Yani dan jantung Kota Semarang. (afifah/lbi)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *