liputanbangsa.com – Indonesia terancam batal menjadi tuan rumah dalam Piala Dunia U-20 di Indonesia. Shin Tae Yong selaku pelatih Timnas Indonesia U-20 mengaku gelisah terhadap potensi pembataslan tersebut.
“Saya sudah mendengar masalah drawing dibatalkan. Memang Saya juga gelisah dan sangat disayangkan. Tapi saya berharap Piala Dunia berjalan lancar di Indonesia, apalagi untuk kemajuan sepakbola Indonesia, itu penting,” kata Shin Tae Yong.
Semakin kuatnya penolakan besar-besaran terhadap Timnas Israel yang hadir di Indonesia, membuat gelaran Piala Dunia U-20 di tanah air berpotensi batal.
Penolakan dari Gubernur Bali I Wayan Koster kepada timnas Israel ke Bali semakin memperpanas keadaan. Reaksi penolakan yang diberikan Indonesia tersebut merupakan suatu bentuk dukungan diplomatik Indonesia untuk perjuangan Palestina.
FIFA terpaksa membatalkan Drawing Piala Dunia U-20 2023 yang sebelumnya dijadwalkan pada 31 Maret. Alhasil, otoritas sepak bola dunia berspekulasi tentang status tuan rumah Indonesia.
Argentina, Peru, dan Qatar disebut sebagai tiga negara yang berpotensi menggantikan peran Indonesia sebagai tuan rumah.
Usaha Shin Tae Yong selama tiga tahun terakhir akan sia-sia jika Piala Dunia U-20 dipastikan batal digelar di Indonesia,
“Saya sudah bekerja keras dari 2020 untuk Piala Dunia U-20. Jadi saya mau Indonesia dapat tampil di Piala Dunia U-20 nanti,” ujar Shin. (afifah/lbi)