liputanbangsa.com – Kegiatan daur ulang sampah plastik bisa terkesan rumit dan merepotkan.
Namun sebenarnya, mendaur ulang bisa sesederhana mengubah botol sampo yang Anda gunakan menjadi hal berguna seperti celengan.
Sampah plastik menjadi salah satu penyumbang terbesar sampah yang mengambang bebas di lautan.
Tak heran jika Hari Lingkungan Hidup Sedunia kali ini mengambil tema melawan sampah plastik.
Gaya hidup manusia zaman kiwari yang serba praktis membuat penggunaan wadah plastik sekali pakai tak dapat dihindari.
Padahal, partikel yang ada di dalam plastik bisa mengancam kesehatan manusia.
Daripada merugikan alam atau bahkan diri sendiri, sebaiknya Anda mulai berpikir untuk memanfaatkan sampah plastik yang digunakan untuk didaur ulang.
Sampah plastik bisa menjadi apa saja. Beragam cara bisa dipilih untuk menggunakan kembali wadah plastik. Berikut beberapa ide yang bisa dicoba.
1. Ecobrick
Ecobrick jadi cara paling populer bagi orang-orang yang ingin mendaur ulang sampah.
Tren ecobrick di dunia melonjak dalam beberapa tahun ke belakang karena gerakan masyarakat yang tak ingin lingkungannya tercemar.
Secara harfiah, ‘ecobrick’ berarti ‘bata ramah lingkungan’. Bata ini bisa menjadi alternatif untuk berbagai keperluan pembangunan, salah satunya sebagai bahan baku furnitur.
Ecobrick adalah botol plastik yang diisi oleh sampah dengan padat. Caranya mudah, Anda tinggal membiarkan botol plastik mengering. Isi botol dengan sampah hingga penuh. Usahakan tak ada rongga dalam botol yang tak terisi.
Kumpulkan botol plastik yang telah terisi sampah. Setelah terkumpul banyak atau setidaknya sesuai dengan kebutuhan pembuatan, ecobrick siap digunakan.
2. Pot Tanaman
Sama seperti ecobrick, cara ini juga bisa dijadikan pilihan untuk mendaur ulang sampah botol plastik.
Penggunaan botol plastik sebagai pot bisa jadi salah satu solusi pengurangan sampah.
Potong botol menjadi dua bagian. Gunakan potongan bagian bawah botol sebagai pot.
Atau, sebagai pilihan bentuk lain, cukup bolongi salah satu bagian samping botol dengan cutter. Isi pot dengan tanah atau media tanam lain bersamaan dengan tanaman yang Anda inginkan.
Pot botol plastik juga bisa digunakan bagi Anda yang ingin membuat taman vertikal di dinding rumah. Bolongi beberapa bagian pot botol plastik dengan paku. Setelahnya, Anda tinggal gantung pot botol plastik dengan tali.
3. Lampu Hias
Kreasi yang satu ini cocok bagi Anda yang senang bermain-main dengan cahaya. Siapa sangka botol plastik bekas bisa menjadi lampu hias?
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan lampu hias dari botol plastik. Cara pembuatan bisa dipilih sesuai selera. Anda bisa gunakan botol plastik bekas untuk lampu gantung.
Potong botol menjadi dua bagian. Untuk lampu, gunakan potongan bagian atas serta leher pada ujung botol.
Agar lebih menarik, gunakan botol plastik berwarna seperti botol minuman bersoda. Ini dilakukan untuk memberikan efek warna pada lampu.
Pilihan lain, Anda juga bisa menghias penutup lampu dengan tempelan benang atau tali rapia warna-warni.
Oleskan lem pada botol plastik yang telah terpotong, kemudian lilit dengan benang atau tali rapia.
Pasang lampu yang sudah terpasang dengan kabel di dalam botol. Jangan gunakan lampu LED agar plastik tak meleleh akibat terlalu panas.
4. Wadah Serbaguna
Di setiap rumah tentu kerap dipenuhi oleh berbagai barang. Banyak dari kita terkadang lupa untuk menyimpannya dengan rapi.
Alih-alih dibiarkan berserakan, wadah serbaguna bisa menjadi tempat untuk menyimpan barang-barang tersebut dengan rapi.
Tak perlu membeli, wadah bisa Anda buat sendiri dengan bahan dasar botol plastik bekas. Ini menjadi cara paling mudah untuk memanfaatkan ulang sampah botol plastik.
Anda hanya perlu memotong botol plastik dengan bentuk sesuai selera. Jika perlu, pulas botol plastik dengan cat akrilik agar lebih menarik.
Setelah selesai, Anda bisa menggunakannya untuk wadah serbaguna. Anda bisa menjadikannya sebagai tempat pensil, wadah koin, wadah koleksi lipstik, dan masih banyak lagi.
5. Dompet
Sampah plastik rupanya juga bisa berguna menjadi dompet yang bisa dibawa sehari-hari. Dompet yang dibuat dari botol plastik bisa dipakai untuk menyimpan uang koin.
Siapkan dua botol bekas. Potong botol menjadi dua bagian. Siapkan potongan botol plastik bagian bawah sebagai dompet.
Selanjutnya, sambung kedua bagian bawah botol yang telah terpotong itu bersamaan dengan resleting menggunakan benang.
Jahit hingga kedua bagian menyambung. Gunakan jarum berukuran kecil agar ketajaman jarum dapat menembus plastik.
6. Tas Sampah Portable
Botol plastik bekas juga bisa digunakan untuk menampung sampah. Gunakan potongan botol plastik menjadi tempat sampah portable yang bisa dibawa ke mana-mana.
Cara ini bisa dipilih bagi Anda yang gemar bepergian. Daripada membuang sampah sembarangan, ada baiknya jika Anda menyiapkan tempat sampah portable.
Potong botol plastik menjadi dua bagian. Tutup botol yang telah terpotong dengan menggunakan karet balon dan bolongi bagian tengah.
Bolong pada bagian tengah karet balon digunakan sebagai celah untuk menaruh sampah.
Agar mudah dibawa ke mana-mana, bolongi kedua sisi bagian atas botol plastik. Sambungkan tali tambang ke dalamnya.
Tempat sampah portable bisa diselempangkan begitu saja layaknya tas.
7. Celengan
Menggunakan kembali wadah plastik dapat menghemat uang dengan lebih dari satu cara. Buatlah celengan botol plastik dan mulailah mengumpulkan uang dari hasil kreasi ini.
Anda bisa mengecat seluruh botol sehingga jumlah tabungan di dalamnya menjadi kejutan nantinya.
Anda juga bisa membiarkannya transparan sehingga bisa melihat bagaimana tabungan Anda berkembang. Sederhananya, ini adalah kreasi yang menghasilkan banyak uang.
(ar/lb)