Launching Sicanting, Permudah PKK Pekalongan Sajikan Informasi Penting – Liputan Online Indonesia

Bydian

26 Desember 2022
Launching Sicanting,Launching Sicanting, Permudah PKK Pekalongan Sajikan Informasi Penting - Liputan Online Indonesia. (foto : Diskominfo Kota Pekalongan)

PEKALONGAN, liputanbangsa.com – Upaya memberdayakan masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan hidup terus dilakukan oleh organisasi wanita terbesar Tim Penggerak Pemberdayaan Keluarga (TP PKK) Kota Pekalongan. Hal ini selaras dengan launching aplikasi Sistem Informasi Catatan Penting (Sicanting) di ruang Jlamprang, Kantor Sekretariat Daerah, Minggu (25/12/2022).

Ketua TP PKK Kota Pekalongan Inggit Soraya, menyampaikan, suksesnya pembuatan aplikasi sistem informasi ini merupakan kerjasama pihaknya dengan Dinas Komunikasi dan Informatika (Dinkominfo) Kota Pekalongan.

Dikatakannya, bahwa Sicanting dapat diakses oleh seluruh warga kota Pekalongan yang dapat diunduh melalui playstore untuk mendapatkan informasi yang berkaitan dengan peran PKK Kota Pekalongan.

“Aplikasi yang mana isinya data- data mengenai sejarah, struktur PKK dari tingkat kota, kecamatan, kelurahan sampai tingkat terkecil.” jelasnya.

Selain itu, lanjut dia disediakan program unggulan untuk mengatasi isu yang masih terjadi seperti stunting, pengelolaan bank sampah dan informasi program iva.

Menurutnya, semua data yang tersedia pada Sicanting merupakan data real yang diperoleh dari masing-masing kader PKK, Posyandu maupun pengelola bank sampah.

“Saya berharap Sicanting bisa terus optimal, dan membawa dampak yang baik bagi Kota Pekalongan nantinya,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinkominfo Kota Pekalongan, Arif Karyadi menjelaskan bahwa pembuatan aplikasi untuk PKK ini merupakan kali pertama, namun untuk support kegiatan rutin dilaksanakan oleh pihaknya.

Terkait menu utama yang disajikan, pihaknya sudah dikomunikasikan sesuai dengan kebutuhan PKK.

“Setelah dilaunching dengan main menu yang disediakan, kedepan ini bisa jadi berkembang ketika kebutuhan PKK ada hal yang mau diletakkan di sicanting,” ungkapnya. (dian/lbi)

Bydian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *