Sempat Surut, Ketitang Wetan Kebanjiran Lagi – Liputan Online Indonesia

ByWeb Support

20 Desember 2022

[ad_1]

PATI, liputanbangsa.com – Banjir kembali menggenangi permukiman warga di Desa Ketitang Wetan Kecamatan Batangan Kabupaten Pati, Senin (19/12/2022). Akibatnya, ratusan rumah terendam.

Kepala Desa (Kades) Ketitang Wetan Ali Muntoha mengatakan, banjir sempat melanda desanya pada Jumat (16/12) lalu, namun sudah surut. Akan tetapi, banjir terjadi lagi akibat jebolnya sungai Gandam.

“Kondisi banjir di Desa Ketitang bagian selatan airnya masih mengenang. Pengaruh jebolnya sungai bagian selatan di Desa Ngening sama Bulumulyo hingga airnya mengalir sampai kesini,” terangnya, Senin (19/12/2022).

Dia menjelaskan, setidaknya ada 200 rumah warga yang terendam banjir. Sementara ketinggian air laporkan bervariatif. Dari mulai 30 hingga 50 centimeter.

“Yang terdampak sekitar 200 rumah. Ketinggian didalam rumah sekitar 30 centimeter. Kalau di jalan 30-50 centimeter,” paparnya.

Toha menyebut, banjir terbaru ini terbilang cukup parah dibandingkan banjir di hari sebelumnya. Karena, air yang mengalir disebut cukup deras.

“Banjir sudah 3 hari ini. Tapi kemarin sempat surut terus banjir lagi. Jumat kemarin (16/12) juga parah. Tapi hari ini (19/12) posisi air parah, luberan dari selatan terlalu besar karena terdapat tanggul sungai yang jebol,” tandasnya.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati belum mendapatkan laporan terbaru soal banjir yang melanda desa Ketitang Wetan tersebut. (lut/lbi)


[ad_2]
Beranda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *